NEWS
DETAILS
Minggu, 29 May 2022 20:52 - Paguyuban Honda Bengkulu

BENGKULU - Lebih dari 400 riders Honda PCX yang berpartisipasi dalam Gathering Nasional Honda PCX Club Indonesia (HPCI) berkunjung ke Main Dealer Astra Motor Bengkulu pada Sabtu, 28 Mei 2022. 

Kepala Wilayah Astra Motor Bengkulu Bapak Jeffry Mei Gemastra Runawang menyambut baik kedatangan para riders yang datang dari seluruh provinsi di Indonesia.

Adapun kunjungan yang dilakukan bertujuan untuk bersilaturahmi, rolling city dan melakukan bakti sosial di panti asuhan yang ada di Kota Bengkulu. 

Setelah melakukan kunjungan di Main Dealer Astra Motor Bengkulu, para riders melakukan kunjungan ke Yayasan Panti Asuhan Tunas Harapan Jitra, setelah itu melanjutkan perjalanan ke Wahaya Surya guna melanjutkan rangkaian acara di Kota Bengkulu yakni Gathering Nasional dan Halal Bi Halal yang mana di tahun 2022 ini HPCI Chapter Bengkulu yang menjadi tuan rumah.

Pada malam harinya, para riders Honda PCX dipertunjukkan kreasi lokal Bengkulu yakni kreasi Dol dari Sanggar Belacik Kota Bengkulu yang akhirnya ditutup dengan makan malam bersama. 

Kepala Wilayah Astra Motor Bengkulu Bapak Jeffry Mei Gemastra Runawang mengucapkan "Terima kasih untuk kunjungannya di Bumi Rafflesia ini. Semoga Komunitas Honda PCX Indonesia (HPCI) bisa menjadi percontohan baik dalam berkendara di jalan raya. Tetap Safety Riding ketika berkendara dan tetap gunakan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah,"ungkapnya.

Lanjut Pak Jeffry, Tak lupa salam sambut kami kepada Bapak Herry Douglas selaku perwakilan dari Astra Honda Motor yang terlibat langsung dalam kegiatan Nasional ini" ujar Pak Jeffry.

Sebelum melanjutkan perjalanan pulang, tak lupa para riders Honda PCX melakukan servis perawatan untuk sepeda motornya. Astra Motor Bengkulu tentunya telah menyiapkan program servis pada para pengguna Honda PCX di hari tersebut.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK